Beranda | Artikel
Berserah Diri Kepada Allah - Aktualisasi Akhlak Muslim (Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary, M.A.)
Jumat, 20 April 2018

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary

Berserah Diri Kepada Allah merupakan kajian Islam yang disampaikan oleh: Ustadz Abu Ihsan Al-Atsaary. dalam pembahasan Kitab Aktualisasi Akhlak Muslim yang sangat penting untuk diketahui oleh setiap muslim. Kajian ini disampaikan pada 02 Rajab 1439  H / 19 Maret 2018 M.

Kajian Tentang Berserah Diri Kepada Allah – Aktualisasi Akhlak Muslim

Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam telah mengajarkan dan memberikan teladan kepada kita agar selalu bertawakal. Rasulullah adalah guru dan sekaligus teladan mulia bagi kita semua. Terlebih dalam hal tawakal. Beliau selalu mengajarkan dan mendorong kaum muslimin agar senantiasa bersandar kepada Allah.

Allah subhanahu wa ta’ala berjanji akan mencukupi kebutuhan hamba apabila mereka bertawakal kepadaNya. Allah subhanahu wa ta’ala berfirman:

… وَمَن يَتَوَكَّلْ عَلَى اللَّـهِ فَهُوَ حَسْبُهُ ۚ…

“…Dan barangsiapa yang bertawakkal kepada Allah niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)nya. ..” (QS. At-Talaq[65]: 3)

Kita juga diajarkan sebuah do’a oleh Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wa sallam apabila kita keluar dari rumah, maka salah satu do’a yang diajarkan Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah:

بِسْمِ اللَّهِ ، تَوَكَّلْتُ عَلَى اللَّهِ ، وَلا حَوْلَ وَلا قُوَّةَ إِلاَّ بِاللَّه

Dengan menyebut nama Allah, aku bertawakal kepadanya. Tidak ada daya dan upaya kecuali dengan izin Allah subhanahu wa ta’ala

Hal ini merupakan salah satu adab, akhlak yang berusaha ditanamkan Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam kepada kita agar ketika kita melakukan ikhtiar keluar dari rumah mencari rejeki, jangan lupa kita menyerahkan urusan kepada Allah subhanahu wa ta’ala. Maka do’a ketika seorang hamba keluar dari rumah adalah menyerahkan urusan kepada Allah.

Tidak ada sesuatu yang mudah kecuali yang dimudahkan Allah. Tidak ada sesuatu yang terlaksana kecuali dengan izin Allah subhanahu wa ta’ala. Tidak ada sesuatu yang dapat dicapai kecuali dengan bantuan Allah subhanahu wa ta’ala. Begitulah Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menyerahkan urusan kita kepada Allah subhanhu wa ta’ala.

Tawakal sangatlah penting. Terutama ketika kita akan melakukan ikhtiar. Tawakal tidak akan sempurna jika tanpa ikhtiar. Maka ketika kita berikhtiar jangan sampai kita lupa berserah diri kepada Allah subhanahu wa ta’ala. Bahwa segala sesuatu tidak akan mungkin terwujud tanpa izin dan pertolongan Allah subhanahu wa ta’ala.

Simak Penjelasan Lengkap dan Download MP3 Kajian Tentang Berserah Diri Kepada Allah – Aktualisasi Akhlak Muslim


[do_widget id=blog_subscription-2]


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/30879-berserah-diri-kepada-allah-aktualisasi-akhlak-muslim-ustadz-abu-ihsan-al-atsary-m/